Penampilan motor yang diparkir di halaman Kodam Iskandar Muda itu memang masih seperti biasa. Hanya saja dibagiannya terdapat tabung gas elpiji ukuran tiga kilogram. Motor tersebut hari ini dipamerkan untuk menyambut kedatangan Menteri Pertahanan, Ryamizard Ryacudu ke Kodam.
Sejumlah prajurit TNI menjelaskan kelebihan motor yang sudah dirakit sehingga bahan bakar dapat dikonversi ke gas. Selain motor, juga ada becak mesin yang sudah dirakit menggunakan gas.
"Ini buat sendiri?" tanya Ryamizard, Kamis (20/11/2014).
"Siap," jawab seorang prajurit.
Perwira Pembantu Madya (Pabandya) Kodam IM, Letkol Joko, mengatakan, kelebihan motor pakai gas yaitu tidak bakal banjir beda dengan sepeda motor yang menggunakan bahan bakar premium. Selain itu, juga tidak butuh biaya besar untuk merakit motor dikonversi ke gas.
"Jadi jarak tempuh satu tabung gas ukuran 3 kg ini adalah 500 hingga 600 kilometer," kata Joko kepada detikcom.Next
(ddn/ddn)This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers.
20 Nov, 2014
-
Source: http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656103/s/40aa2f58/l/0Loto0Bdetik0N0Cread0C20A140C110C20A0C1731220C27545120C120A80Ctni0Edi0Eaceh0Emodif0Emotor0Eagar0Ebisa0Epakai0Egas0Eelpiji0E30Ekg/story01.htm
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com